Home Dalam Negeri Sabam Sirait Meninggal Anggota DPD RI Berduka

Sabam Sirait Meninggal Anggota DPD RI Berduka

331
0
Sabam Sirait Meninggal
Sabam Sirait Meninggal

SMARTLAPAK.COM – Sabam Sirait Meninggal Anggota DPD RI Berduka Kabar duka datangnya dari DPD RI dimana salah satu anggota asal Provinsi DKI Jakarta bernama Sabam Sirait dikabarkan telah meninggal dunia dan selanjutnya untuk jenazah anggota DPD RI tersebut setelah disemayamkan di plaza gedung Nusantara kompleks parlemen Senayan yang ada di Jakarta pada hari Minggu 3 Oktober 2021 yang lalu.

Pelepasan jenazah almarhum Sabam Sirait dipimpin langsung oleh wakil ketua DPD RI yaitu mahyudin dan selanjutnya almarhum dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Kalibata. Banyak ucapan duka pada sosok Sabam Sirait dari beberapa anggota DPD RI apalagi almarhum semasa hidup menjadi salah satu sosok yang sangat baik di mata anggota DPD RI.

Sabam Sirait Meninggal

Menurut wakil ketua DPD RI yaitu mahyudin apabila kepergian almarhum dipastikan membawa duka untuk semua anggota DPD RI dikarenakan sosok sabam Sirait menjadi sosok panutan dan kebanggaan bagi DPD RI sehingga almarhum banyak dijadikan sebagai idola untuk anggota yang lain.

Menurut ketua DPD RI, almarhum adalah figur yang sangat bijaksana mengayomi dan kritis dalam menghadapi persoalan negara akan tetapi Memegang teguh prinsip dan sangat tegas dalam bertindak.

Sosok mendiang Sabam Sirait dikenal sebagai anggota DPD RI yang disiplin dalam melaksanakan seluruh tugas dan menjadi politikus senior dan negarawan sejati yang bisa melaksanakan fungsinya sebagai wakil rakyat dengan baik sehingga pastinya bagi anggota dpd-ri sangat kehilangan sosok almarhum.

Ketika berkiprah di DPD RI sebagai Senator yang mewakili daerah DKI Jakarta, sabam Sirait menjadi sosok yang konsisten dan sudah menunjukkan dedikasinya juga komitmennya dalam melaksanakan seluruh tugas yang diemban.

“Walaupun telah memasuki usia lanjut akan tetapi semangat almarhum tidak pernah kendor, pengalaman politik yang panjang dan pergaulannya yang memang menurut kami sangat luas baik di pusat dan daerah malahan sangat baik di lembaga perwakilan dan pemerintah juga organisasi politik dan kemasyarakatan. Almarhum sudah menunjukkan kinerja yang sangat baik dan dan kami sangat kehilangan almarhum,” kata senator asal Kalimantan Timur tersebut.

Sultan B Najamudin wakil ketua DPD RI menjelaskan apabila almarhum adalah anggota DPD RI yang usianya sudah lanjut dan disegani oleh anggota lain.

Almarhum bukan hanya sebagai politisi senior yang sudah mempunyai pengalaman matang di Kancah perpolitikan tanah air akan tetapi menjadi sosok yang kritis namun merangkul di dalam menjalankan politik sehingga tidak salah apabila DPD RI memberikan penghargaan terbaik untuk almarhum.

Menurut Sultan sabam Sirait dianggap sebagai orang tua dan pastinya dirinya sendiri mengaku banyak belajar dari sosok sabam Sirait yang sudah mengalami semua perpolitikan di tanah air mulai dari orde lama, orde baru, sampai sekarang.

“Kalau saya lihat beliau hampir tidak pernah absen duduk di Senayan sehingga artinya almarhum adalah politikus kawakan dan negarawan,” kata Sultan B Najamudin kepada awak media.

Profil Sabam Sirait

Diketahui apabila almarhum Sabam Sirait lahir di Pulau Simardan yang ada di Tanjung Balai Sumatera Utara pada tanggal 13 Oktober 1936.

Selanjutnya almarhum di tahun 2015 dianugerahi oleh Presiden Joko Widodo dengan penghargaan bintang Mahaputra utama sebagai salah satu bentuk apresiasi pada kontribusi almarhum di dunia perpolitikan.

Semasa Hidup almarhum, ia dikenal banyak berkecimpung di dunia politik diantaranya di tahun 1967 sampai tahun 1973 almarhum menjabat anggota DPR gotong royong dan selanjutnya menjadi anggota DPR RI di tahun 1973 sampai tahun 1982.

Pada tahun 1983 sampai tahun 1993, almarhum menjadi anggota Dewan Pertimbangan agung republik Indonesia dan memasuki usianya sampai meninggal dunia menjadi anggota DPD RI.

Diketahui apabila Sabam Sirait pernah mengenyam pendidikan di Fakultas Hukum Universitas Indonesia dania menikahi Sondang Sidabutar istri tercintanya dokter lulusan Universitas Sumatera Utara dan dikaruniai empat orang anak dan 8 cucu.

Sabam Sirait adalah politikus dari PDIP ayah dari Maruarar Sirait yang mempunyai hobi membaca, berenang, dan berkunjung ke beberapa wilayah di Indonesia dan diketahui almarhum adalah anak pertama dari tiga bersaudara.

 

Previous article13 Tips Menjaga Kesehatan Rambut dan Cara Merawatnya
Next articleSpek dan Harga Terbaru Realme 7 Pro

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here